Dzikir dan Wirid Seusai Sholat

Berikut ini adalah dzikir dan wirid seusai sholat yang diambil dari kitab Tawajjuhaat Pondok Pesantren Nurul Haromain, Ngroto Pujon Malang.

 (3x) أَسْتَغْفِرُ الله
Aku memohon ampun kepada Allah (3x)


اللَّهُمَّ أَنْتَ السَّلاَمُ ,وَمِنْكَ السَّلاَمُ ,تَبَارَكْتَ يَاذَاالْجَلاَلِ وَالإِكْرَامِ

Ya Allah, Engkaulah Sang Pemberi Keselamatan, dari Engkau segala keselamatan, semoga Engkau melimpahkan keberkahan wahai Dzat Maha Luhur lagi Maha Mulia
 
 (10x) لاَ إِ لَهَ إِلاَّ الله وَحْدَهُ لاَ شَرِيْكَ لَهُ ,لَهُ الْمُلْكُ وَلَهُ الْحَمْدُ يُحْيِى وَيُمِيْتُ وَهُوَ عَلَى كُلِّ شَيْئٍ قَدِيْرٌ

Tiada Tuhan yang hak disembah selain Allah Yang Maha Esa, tidak ada sekutu bagi-Nya, bagi-Nya segala kerajaan dan bagi-Nya segala pujian, Yang Menghidupkan dan yang Mematikan, di tangan-Nya segala kebaikan, dan Dia Maha Kuasa atas segala sesuatu (10x)

 (7x) اَللّهُمَّ اَجِرْني مِنَ النَّارِ
Ya Allah, selamatkanlah aku dari siksa api neraka (7x)


اللَّهُمَّ أَعِنِّي عَلَى ذِكْرِكَ وَشُكْرِكَ وَحُسْنِ عِبَادَتِكَ

Ya Allah, aku mohon pertolongan agar dapat mengingat-Mu, bersyukur atas segala nikmat-Mu dan memperbaiki ibadah kepada-Mu.


أَعُوْذُ بِالله مِنَ الشَّيْطَانِ الرَّجِيْمِ
Aku berlindung kepada Allah swt dari godaan syetan yang terkutuk


الله لاَ إِلَهَ إِلاَّ هُوَ الْحَيُّ الْقَيُّوْمُ,لاَ تَأْخُذُهُ سِنَةٌ وَلاَ نَوْمٌ لَهُ مَافِي السَّمَوَاتِ وَمَا فِي الاَرْضِ. مَنْ ذَاالَّذِيْ يَشْفَعُ عِنْدَهُ إِلاَّ بِإِذْنِهِ, يَعْلَمُ مَابَيْنَ أَيْدِيْهِمْ وَمَاخَلْفَهُمْ,وَلاَ يُحِيْطُوْنَ بِشَيْئٍ مِنْ عِلْمِهِ إِلاَّ بِمَاشَاءَ, وَسِعَ كُرْسِيُّهُ السَّمَوَاتِ وَالاَرْضَ وَلاَ يَؤُوْدُهُ حِفْظُهُمَا وَهُوَ الْعَلِيُّ الْعَظِيْمُ

Allah tidak ada Tuhan melainkan Dia Yang Hidup kekal lagi terus menerus mengurus (makhluk-Nya); tidak pernah mengantuk dan tidak pernah tidur. Kepunyaan-Nya apa yang di langit dan di bumi. Siapakah yang dapat memberi syafa’at di sisi Allah tanpa idzin-Nya? Allah mengetahui apa-apa yang di hadapan mereka dan di belakang mereka, dan mereka tidak mengetahui apa-apa dari ilmu Allah melainkan apa yang dikehendaki-Nya. Kursi (Arsy) Allah meliputi langit dan bumi. Dan Allah tidak merasa berat memelihara keduanya, dan Allah Maha Tinggi lagi Maha Besar. (Ayat Al-Kursi)

  … قُلْ هُوَ الله أَحَدٌ
Katakanlah: Dialah Allah Yang Maha Esa. Allah adalah Tuhan yang bergantung kepada-Nya segala sesuatu. Dia tidak beranak dan tidak pula diperanakkan. Dan tidak ada sesuatupun yang menyamai-Nya.(QS Al-Ikhlash:1-4).

 … قُلْ أَعُوْذُ بِرَبِّ الْفَلَقِ
Katakanlah: Aku berlindung kepada Tuhan Yang Menguasai subuh, dari kejahatan makhluk-Nya, dan dari kejahatan malam apabila telah gelap gulita, dan dari kejahatan wanita-wanita tukang sihir yang menghembus pada buhul-buhul, dan dari kejahatan orang yang dengki apabila ia dengki. (QS Al-Falaq:1-5).

… قُلْ أَعُوْذُ بِرَبِّ النَّاسِ
Katakanlah: Aku berlindung kepada Tuhan manusia. Raja manusia. Sesembahan manusia, dari kejahatan (bisikan) syetan yang biasa tersembunyi, yang membisikkan (kejahatan) ke dalam dada manusia. (QS An-Naas:1-6)

  (33x) سُبْحَانَ الله
Maha Suci Allah (33x)

(33x) الْحَمْدُ لله
Segala Puji bagi Allah (33x)


(33x) الله أَكْبَرُ

Allah Maha Besar (33x)

لاَ إِ لَهَ إِلاَّ الله وَحْدَهُ لاَ شَرِيْكَ لَهُ, لَهُ الْمُلْكُ وَلَهُ الْحَمْدُ يُحْيِى وَيُمِيْتُ وَهُوَ عَلَى كُلِّ شَيْئٍ قَدِيْرٌ
Tiada Tuhan yang hak disembah selain Allah Yang Maha Esa, tidak ada sekutu bagi-Nya, bagi-Nya segala kerajaan dan bagi-Nya segala pujian, Yang Menghidupkan dan yang Mematikan, di tangan-Nya segala kebaikan, dan Dia Maha Kuasa atas segala sesuatu (10x)

اللَّهُمَّ لاَ مَانِعَ لِمَا أَعْطَيْتَ وَلاَ مُعْطِيَ لِمَا مَنَعْتَ وَلاَ يَنْفَعُ ذَا الْجَدِّ مِنْكَ الْجَدُّ
Ya Allah, yang tidak ada sesuatu pun dapat mencegah segala yang Engkau berikan dan tiada sesuatupun yang dapat memberi segala yang Engkau halangi. Tidak berguna kegigihan orang yang berusaha jika tiada usaha dari pada-Mu.

الدُّعَاءُ
Dilanjutkan dengan doa.

 3x لاَإِلَهَ إِلاَّ الله مُحَمَّدْ رَسُوْلُ الله فِي كُلِّ لَمْحَةٍ وَنَفَسٍ عَدَدَمَا وَسِعَهُ عِلْمُ الله
Tidak ada Tuhan yang hak disembah melainkan Allah, dan Muhammad saw adalah utusan Allah swt, dalam setiap desah nafas dan sebanyak apa yang diketahui oleh ilmunya Allah swt.(3x)





0 komentar: